DOA PEMBUKAAN
ACARA ASESOR
AKREDITASI ISO 9001:2008
PT TUV Rheinland
Bapak Ibu Hadirin yang berbahagia,
marilah bersama-sama kita menundukkan kepala sejenak, menengadahkan kedua
telapak tangan guna untuk memanjatkan doa, agar acara pada pagi hari ini penuh
dengan limpahan Rahmat dan Barakah dari Allah SWT.
Untuk yang beragama Islam, izinkan saya
untuk memandunya sesuai dengan tuntunan agama islam.
اعوذ باالله من الشيطان الرجيم * بسم الله الرحمن
الرحيم
Allahumma Ya Allah, Ya Tuhan
kami,
Kami agungkan segala Asma
Kebesaran-MU, karena Engkau Zat Yang Mulia. Kami tadahkan tangan kehadirat-MU,
karena Engkaulah Zat Yang Maha Mengabulkan segala permohonan hamba-MU, untuk
itu dengan mengucapkan Puji serta Syukur kehadirat-MU, atas segala Rahmat
Karunia-MU yang telah Engkau limpahkan kepada kami, sehingga pada saat ini kami
hadir bersama dalam acara Audit external untuk itu Ya Allah Ya
Rahman Ya Karim jadikanlah acara yang kami laksanakan ini sebagai acara yang Engkau
Ridhai, yang membawa Barokah, Rahmat, Taufiq dan Hidayah-MU.
Allahumma Ya Allah Ya Rabbana
Ya Karim.
Jadikanlah acara Audit
external ini, sebagai majlis ilmu yang bermanfaat, yang membuahkan hasil
terutama dalam meningkatkan mutu pendidikan dan tenaga kependidikan yang
professional, sehingga akan membawa dampak positif yang sangat bermanfaat bagi
kesejahteraan sekolah kami, guru dan karyawannya, serta seluruh elemen
masyarakat, bangsa dan tanah air kami.
Ya Allah Yang Maha Aziz, Allah
Yang Maha Perkasa.
Bahwa sesungguhnya kami ini adalah makhluk yang lemah dan tak
berdaya, akan tetapi dihadapan kami terbentang tugas yang amat berat tetapi
sungguh mulya, yakni mencerdaskan kehidupan bangsa serta meningkatkan sumber
daya manusia, maka melalui Sifat-MU Yang Maha Aziz, kami memohon berilah
kekuatan lahir dan bathin kami, serta karuniailah kami dengan Taufiq dan Hidayah-MU,
agar kami dapat melaksanakan serta meningkatkan mutu pendidikan bagi generasi
penerus kami, Generasi muda bangsa Indonesia, sehingga terwujud cita-cita dan
harapan kami, yakni generasi muda indonesia yang jujur, disiplin, cerdas,
terampil, beretos kerja tinggi, berjiwa entrepreneurship yang ulet,
professional, kreatif, produktif, inovatif, berakhlak mulia, serta beriman dan
bertaqwa kepada-MU.
Allahumma Ya Allah Ya Ghaffar
Ya Allah Yang Maha Pengampun.
Ampunilah dosa dan kesalahan
kami,dosa dan kesalahan kedua orang tua kami serta dosa dan kesalahan pemimpin
kami, terimalah do`a dan pinta kami ini.
Rabbana taqabbalminna innaka antassami’ul alim, watub
‘alaina innaka antattauwaburrahim.
اللهم اجعل جمعناهذا جمعا مرحوما وتفرقنا من بعده
تفرقا معصوما.
SMK
Pancasila 1 Kutoarjo, 28 Juni 2016
By: eL-Fathin@2015
Twitter:
@lukmanfathin, Facebook: lukman fathin, Gmail: lukmanfathin@gmail.com, Blogger:
el-fathin.blogspot.com, CP. 0857 4337 0305
Komentar
Posting Komentar